Selasa, 01 Maret 2022

GURUNYA MANUSIA








 Malam ini belajar bersama dengan narasumber hebat dan luarbiasa Bapak @munif.chatib malam ini beliau membagikan materi yang sungguh menginspirasi yaitu 


"Guru Manusia di Masa Pandemi"


Tak dipungkiri saat ini segala aspek sudah menggunakan sistem elektronik termasuk dalam aspek pendidikan yang biasa kita kenal e-learning. Kemajuan teknologi yang berkembang dengan pesat sangat membantu proses pembelajaran saat masa pandemi ini, namun juga memiliki  dampak pada perkembangan anak didik kita.


Beliau menuturkan dari hasil penelitian yang dilakukan masalah anak didik kita saat ini 20% adalah masalah akademis dan 80% adalah masalah non akademis, hal ini menjadi tantangan bagi kita semua termasuk para guru. Dari 80% ditemukan 4 masalah yang paling utama : 1. Adiktif gadget 2. Adiktif pornografi 3. Abuse 4. Anti sosial


Bagaimana tantangan ini bisa dihadapi oleh seorang guru beliau menuturkan menjadi guru manusia ( the inspired teacher), yaitu dapat menjadi orangtua,guru dan sahabat.


Melalui sikap teladan yang diberikan, memandang setiap anak adalah bintang, membuka paradigma bahwa anak memiliki kemampuan seluas samudera, menguasai teknologi dan juga menyadari setiap anak memiliki multiple inteligence masing-masing.

Kecerdasan anak tidak terkait dengan : kondisi fisik, kondisi otak, hasil tes standar


Namun kecerdasan anak terkait dengan : stimulus tepat, kreativitas, problem solving


Semoga malam ini kita sama-sama dapat membuka paradigma baru dan menjadi guru manusia

note: bapak/ibu hebat bisa menyaksikan siaran ulangnya berikut ini




Terima kasih pak Munif untuk kehadirannya dan inspirasi bagi kami semua bapak ibu guru hebat🙏salam sehat dan sukses selalu

5 komentar:

Murid ulang tahun, Guru mendapat kado

 Februari berseri, Murid Ulang tahun Guru Mendapat Kado Kegiatan disekolah pada umumnya belajar dan belajar, bagaimana memberikan warna da...